RADJAWALI INDONESIA (RI-INDRAMAYU) |
Radjawali Indonesia (RI-Indramayu), Action in Mega Latber Kawunganten BC 16 Januari 2018 - Salam kicau mania Indonesia. Dan selamat bergabung di Media Burung Indramayu, mudah-mudahan informasi-informasi yang disampaikan cukup bermanfaat bagi para pecinta burung ocean di tanah air, khususnya di Indramayu dan sekitarnya.
Lomba yang digelar pada hari Selasa, 16 Januari 2018 telah menarik perhatian dan minat para kicau mania untuk menghadiri serta meraih prestasi di acara Mega Latber yang diadakan di lokasi gantangan Kawunganten BC Indramayu bersama juri-juri handal dari Radjawali Indonesia (Indramayu).
Sistem penilaian juri Radjawali Indonesia yang apik dan terbuka, membuat para kicau mania merasa puas dan makin tertarik untuk kembali melombakan burung-burung jagoannya di acara tersebut. Meskipun acara LATBER, tetapi seperti layaknya acara EXCLUSIVE (latber rasa exclusive).
Lomba burung yang digelar oleh Kawunganten BC ini berjalan dengan tertib, aman dan damai tanpa adanya protes keras dari para peserta lomba. Ketegasan para juri Radjawali Indonesia (Indramayu) mampu meredam teriakan maupun protes dari para peserta lomba di setiap season kelasnya.
Seperti pada foto-foto yang telah kami ambil dalam artikel ini, tampak aksi-aksi juri Radjawali Indonesia yang memukau para peserta lomba di pagelaran mega latber kawunganten bc, Selasa, tanggal 16 Januari 2018.
Ini untuk yang kesekian kalinya juri Radjawali Indonesia mengawal jalannya acara-acara yang digelar oleh panitia Kawunganten BC Indramayu, dan bahkan juri Radjawali Indonesia Indramayu bukan hanya selalu mengawal jalannya acara kontes burung di lapangan kawunganten bc saja, tetapi juga di beberapa wilayah atau lokasi gantangan lainnya seperti PLAT E, Sakti BC dan lain sebagainya.
Suksesnya acara kontes burung merupakan kebanggaan tersendiri bagi para penyelenggara acara tersebut, dan begitu juga dengan juri Radjawali Indonesia. Tanpa adanya juri acara tidak akan berjalan bukan! hehe..
So..juri Radjawali Indonesia selalu mengedepankan burung-burung yang berkualitas, berkelas dan bukan kualitas titipan!!
Nah, itu saja informasi yang dapat kami berikan terkait suksesnya acara mega latber kawunganten bc ft juri radjawali indonesia, Selasa 16 Januari 2018. Terima kasih banyak kunjungannya dan selamat menikmati informasinya terbaru dari kami disini...
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah menyimak artikelnya, silahkan berikan komentar anda terkait ini...