Best Moment. Exclusive GBC Gadingan 04/02/2018 - Hai..sobat kicau mania Indonesia, apa kabarnya? Sudahkah anda persiapkan jawara-jawara burung kesayangan kalian? karena ditahun 2018 ini banyak sekali event-event besar yang siap digelar dibeberapa lokasi gantangan terbaik di kota Indramayu.
Dan untuk info kali ini yang akan Media Burung Indramayu bagikan hanya sekedar iseng belaka atau lebih detilnya moment-moment terbaik di acara Exclusive GBC Gadingan, Minggu 04/02/2018 kemaren. Jadi, tentunya info yang satu ini hanya sekedar hiburan di situs MBI, ya bisa dikatakan sebagai kenang-kenangan saat acara latber exclusive GBC gadingan digelar.
Empat hari hujan terus-menerus mengguyur beberapa wilayah di kota Indramayu termasuk kecamatan Sliyeg. Pada tanggal 04 Februari 2018, tepatnya hari minggu kontes burung yang digelar oleh panitia GBC Gadingan pun ikut kena imbas dari cuaca yang sudah beberapa hari melanda kota Indramayu.
Namun bukan berarti lomba burung yang digelar GBC Gadingan surut, justru panitia bersikukuh untuk terus melanjutkan acara yang sudah mereka persiapkan jauh-jauh hari, dan hasilnya cukup memuaskan. Meski cuaca gelap, tetapi antusias para pecinta burung ocean mau hadir dan meramaikan acara tersebut.
Seperti pada beberapa gambar yang ada disini, terlihat keramaian para kicau mania di acara Exclusive GBC Gadingan dari berbagai wilayah di Indramayu antara lain Sliyeg, Jatibarang, Kedokan, Widasari, Banggodua, Kertasemaya, Indramayu kota, Patrol, Terisi dan masih banyak lagi lainnya.
Wajah-wajah kecerian para pecinta burung kontesan tampak pada foto-foto yang telah MBI ambil secara langsung di lokasi, entah itu raut muka sedih atau kekecewaan, kesenangan dan lain sebagainya.
Selain itu juga, lokasi GBC Gadingan tampak dipadati kendaraan roda dua dan roda empat milik para kicau mania yang hadir dalam acara ini. Sungguh mengesankan sekali!! Gerimis turun, semangat peserta lomba tak pernah padam.
Semoga foto-foto yang telah MBI ambil dan didedikasikan dalam artikel ini bisa menjadi kenangan terindah untuk generasi-generasi kicau mania indramayu dikemudian hari. Terima kasih dan salam satu hobi...
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah menyimak artikelnya, silahkan berikan komentar anda terkait ini...