Mas Miko Dwi. S (Winner 1) |
Keluarkan AK-47, Ciblek SABU milik Mas MIKO DWI.S (CLI-Indramayu) Raih Posisi Pertama di LATBER PBC - Salam kicau mania Indramayu dan salam satu hobi serta salam sejahtera untuk seluruh kicau mania dimanapun kalian berada.
Lama berpuasa hadir, kini Komunitas Ciblek Lovers Indramayu (CLI Indramayu) kembali hadir dalam acara latihan bersama yang digelar di lokasi gantangan PROSIDA BC, Sabtu, 17 Februari 2018.
Meskipun hanya dijatahi satu sesi saja, namun itu sudah lebih dari cukup untuk mengisi kelas burung ciblek digelaran latber rutin Prosida BC, Jatibarang - Indramayu.
Ciblek Sabu |
Walau tak sebanyak kelas pleci, tapi kelas ciblek mampu memberikan sebuah tontonan yang tak kalah hebohnya dengan kelas-kelas kicauan lainnya seperti cucak ijo, murai batu, kenari, kacer dan lain sebagainya.
Saat kelas ciblek dimulai, suara khas tembakan-tembakan dari burung mungil yang satu ini mampu membuat penasaran para pecinta burung yang hadir untuk melihatnya.
Om Andri (Juara 2) pemilik Ciblek Sniper |
Terlebih lagi dengan ciblek Sabu yang dimiliki aa ganteng Miko Dwi.S dari (CLI Indramayu), ciblek Sabu akhirnya keluarkan juga senjata AK-47 nya digelaran tersebut dengan gaya khasnya. Dan akhirnya ciblek Sabu milik Miko Dwi.S jadi pemenang di kelas Operator dengan tiket sebesar 10 ribu, dan disusul oleh posisi kedua ciblek Sniper milik Om Andri dari (CLI Indramayu).
Itu saja informasi dari Media Burung Indramayu, dan terima kasih banyak buat ciblek mania yang sudah hadir dalam acara kontes burung yang digelar di Prosida BC, Sabtu, 17 Februari 2018.
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah menyimak artikelnya, silahkan berikan komentar anda terkait ini...