Kontes Burung 2018 - Kontes burung berkicau yang bertajuk "Piala 2nd Anniversary QTA QTA Team" ini akan berlangsung di lokasi Lapangan Putra Sunda Pandeglang, Minggu 08 April 2018. Panitia akan membuka sembilan kelas dan termasuk kelas BOB Kenari.
Kelas utama QTA QTA Team, tiket sebesar Rp.150.000 melombakan jenis burung murai batu, dengan peserta maksimal sebanyak 30 gantangan. Juara pertama dikelas ini akan mendapatkan hadiah berupa piagam, trophy dan juga uang pembinaan sebesar Rp.2,5 juta rupiah. Kelas ini adalah kelas LOS GANTANGAN, dan untuk trophy dari 1 hingga 5.
Kemudian ada kelas BnR Serang, dengan tiket sebesar Rp.100.000 yang melombakan khusus burung lovebird standar. Untuk pemenang kelas ini akan mendapatkan trophy dan uang pembinaan sebesar Rp.1,2 juta rupiah plus bonus sangkar lovebird BnR New.
Lalu ada kelas QTA QTA Metro dengan tiket sebesar Rp.100.000 yang melombakan jenis burung murai batu, kacer dan cucak hijau. Untuk pemenang dikelas ini akan mendapatkan piagam, trophy dan uang pembinaan sebesar Rp.1,2 juta plus Rp.300.000.
Jenis burung Murai batu, cucak ijo, dan kacer juga dimainkan di Kelas MDE dengan tiket sebesar Rp 70.000 bersama lovebird standar. Pemenang pertamanya akan mendapat trofi dan juga uang pembinaan sebesar Rp 800.000 + 250.000.
Kelas-kelas lainnya yang akan dimainkan dalam event Piala 2nd Anniversary QTA QTA Team diantaranya Aksel BF (Rp 50.000, juara 1 Rp 600.000 + 200.000), BBF (Rp 30.000, juara 1 Rp 400.000 + 100.000), Anniversary (Rp 20.000, juara 1 Rp 500.000), dan Pleci Necis (Rp 50.000, juara 1 Rp 600.000 + sangkar ukir).
Kelas BOB Kenari dengan tiket gratis, hanya bisa diikuti juara 1-3 pada masing-masing sesi regular. Adapun juara umum BC dan SF akan memperoleh trofi serta uang pembinaan masing-masing sebesar Rp 300.000 dan juga Rp 200.000.
Panitia sangat menjamin, bonus dijamin keluar, berapapun jumlah pesertanya. Bahkan pada sebagian besar kelas, bonus akan diberikan kepada juara 1-3. Meski event ini dikemas bersama BnR Serang, peserta juga boleh menggunakan sangkar dengan model dan merek apapun.
INFO SELENGKAPNYA :
ARIF RA : 0896 - 8252 - 5492
RIHAN : 0838 - 1215 - 2411
Terima kasih sudah hadir di situs Media Burung Indramayu. Tahun 2018, tahun baik bagi kicau mania Indramayu...
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah menyimak artikelnya, silahkan berikan komentar anda terkait ini...