Bali Shanty Cup III - Sejak tahun 2017 lalu, nama cucak hijau Grojokan Sewu besutan Mr. Eric Sanders 77, Lumajang jadi topik perbiincangan di dunia perburungan tahun 2018. Bahkan sejak ditukangi langsung oleh Om Udin, prestasi cucak ijo Grojokan Sewu benar-benar sangat fenomenal dan terus melambung.
Dan hebatnya lagi, tiap prestasi yang di ukir burung cucak ijo Grojekan Sewu ini bukan di lomba-lomba lokal. Namun di even-even besar berskala nasional lintas Event Organizer (EO) dan bahkan lintas blok. Kualitas serta ketangguhan CI Grojokan Sewu, memang benar-benar sering dibuktikan. Dan bahkan aksinya pun juga sulit untuk di bendung oleh para pesaingnya.
Baca | Daftar Juara Bali Shanty Cup III
Dengan mengeluarkan lagu type rolling murai air dan disambung suara gereja tarung. Kemudian suara cililin, rambatan dan bahkan variasi lagu lainnya yang terus dinyanyikan oleh cucak ijo GS ini nyaris tanpa jeda. Dan ditunjang dengan kerja yang ngotot dari awal hingga akhir, ngentrok jambul plus volume suara kasar nan tembus. Grojokan Sewu pun seringkali mendapatkan koncer A mutlak.
Dan kini prestasi yang paling terbaru diukir oleh Grojokan Sewu pada hari Minggu 22 April 2018. Saat bertarung di gelaran “Bali Shanti Cup III”, ajang tahunan yang jadi sebuah pembuktian bagi burung jawara-jawara sejati nasional. Dengan kondisi prima, cucak ijo Grojokan Sewu mampu tampil top form di event yang banyak dihadiri oleh burung-burung terbaik lintas blok itu.
Terbukti dari lima sesi kelas cucak hijau yang diikuti oleh cucak ijo GS. Andalan Mr.Erick Sanders tersebut bukan hanya mampu menyapuh bersih lima gelar juara satunya saja. Tetapi cucak hijauGrojokan Sewu juga layak mendapat gelar sebagai “The Best Cucak Hijau”. Dan bahkan prestasi GS semakin hebat saja, ketika tropy Juara Umum SF (Single Figther) pun juga berhasil diboyong oleh Mr.Erick Sander 77 bersama crew lainnya. Setelah cucak ijo Grojokan Sewu mampu mengumpulkan total poin tertinggi.
Nah, itulha informasi terkini, terhangat dan spektakuler dari Media Burung Indramayu terkait event Bali Shanty Cup III. Terima kasih banyak...
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah menyimak artikelnya, silahkan berikan komentar anda terkait ini...