Media Burung Indramayu - Event bertajuk Latber Spesial Sakau Jambi, Rabu 04 April 2018 telah usai digelar, yang mana acara tersebut diselenggarakan di lokasi Lapangan Pal VIII (SMK Satria), Kenali Bawah, Kota Jambi.
Menariknya di event yang digelar rutin setiap hari Rabu ini selalu didukung oleh komunitas pecinta burung cucak hijau yang bernama Jambi Gantangan Cucak Hijau (JGCH). Dan bahkan salah satu kelas di acara tersebut di beri title dengan nama JGCH.
Di kelas CUCAK HIJAU BERKICAU banyak jawara-jawara ternama yang ikut menjadi pesertanya dan salah satunya adalah cucak hijau Tribun milik Om Sunarto yang meraih juara kesatu di kelas tersebut dengan mengungguli dua jawara cucak hijau lainnya antara lain cucak hijau Baruna milik Om Edi (runner-up) dan cucak hijau HD milik Om hadi sebagai juara ketiga.
Di kelas lainnya yakni kelas CUCAK IJO 15, akhirnya cucak hijau Baruna milik Om Edi menunjukkan taringanya dengan meraih juara kesatu di kelas tersebut mengungguli cucak hijau Rogi milik Om Antoni dan cucak hijau Paiju milik Om Hendri.
Cucak hijau Tribun milik Om Sunarto akhirnya harus berbagi posisi dengan cucak hijau Baruna milik Om Edi.
Demikian info sekilas dari situs Media Burung Indramayu yang dapat kami sampaikan disini. Mudah-mudahan menginspirasi dan terima kasih sudah mau menyimak artikel terkini dari kami...
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah menyimak artikelnya, silahkan berikan komentar anda terkait ini...