Seperti lovebird Gosh, salah satu burung lovebird yang menjadi bahan perbincangan para kicaumania tanpa henti-hentinya. Lb Gosh tampil dominan di kelas lovebird dewasa, dan bahkan lovebird bernama Gosh andalan Om Zaky (Tepos Jepara) mampu menjuarai tiga kelas sekaligus.
Prestasi ini hampir mengulangi prestasinya saat di event Piala Kang Sandung Kudus, Minggu 29 April 2018 dengan mencetak quattrick.
Baca | Daftar Juara Wegah Waras Cup I, Juwana, Minggu 06 Mei 2018
Di Kelas lovebird A Wegah Waras, lovebird Gosh milik Om Zaky unggul atas Jaelangkung andalan Om Bagus (CJ SF) dan juga Konslet milik Cavwa (Cavwa SF). LB Gosh juga terbaik di Kelas Lovebird Dewasa C Kesel Waras, ia mengalahkan lovebird Butha koleksi Om Theo (Bolo Manuk BC) dan juga Laras andalan Om Herumulya (Poetra IMI).
Gelar ketiga juga diraih lovebird Gosh di Kelas D Kesel Waras, LB bernama Gosh ini mampu mengungguli lovebird Simah milik Om Dono (DMS SF). Tetapi sayangnya di Kelas B Wegah Waras, Gosh harus puas menjadi runner-up saja. Kelas ini dimenangkan oleh lovebird 3 Mako besutan Om GT (Kanigoro BC). Kelas E dijuarai lovebird Branjang Wule milik Om Bangkit Satrio (Duta R2 SF).
Back to Homepage
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah menyimak artikelnya, silahkan berikan komentar anda terkait ini...