Media Burung Indramayu - Kemampuan apa sajakah yang harus dimiliki oleh burung Kenari saat burung akan mengikuti kontes atau lomba? Salah satu kemampuan burung Kenari lomba yaitu kekuatan volume suara kicauannya. Artinya, burung Kenari lomba harus mempunyai volume suara yang keras supaya tampil maksimal di perlombaan nanti.
Bagaimana sih cara memaksimalkan volume suara Kenari lomba? Ini salah satu topik pembahasan yang seringkali ditanyakan oleh Kenari mania di grup-grup pecinta burung. Dengan kata lain, sebagian besar dari mereka-mereka belum tahu cara meningkatkan volume suara Kenari supaya lebih keras dan tembus.
Baca juga : 5 Cara Cepat Membuat Kenari Gacor dalam Hitungan Hari
Mungkin para master kenari yang sudah lama berkecimpung di dunia Kenari tidak terlalu kesulitan dalam hal membuat burung Kenari mengeluarkan suara yang keras. Tapi, bagi pemula yang masih baru memelihara burung Kenari, tentunya hal ini cukup kesulitan dalam melatih Kenari bersuara keras.
Maka dari itulah, kita sama-sama akan menyimak cara agar volume Kenari jadi keras tanpa memperhatikan status Anda sebagai seorang master atau pemula.
Suara Kenari Dengan Volume Keras
Sebelum kita membahas perawatan burung Kenari agar mengeluarkan suara keras, sebaiknya Anda mengetahui fakta tentang suara burung Kenari.Jadi, sebenarnya kualitas suara burung Kenari itu berasal dari dua hal, yaitu keturunan dan juga perawatan. Suara Kenari yang bagus itu bisa dinikmati manakala burung kenari tersebut berasal dari trah atau keturunan dari indukan yang suaranya bagus pula.
Meskipun begitu, perawatan Kenari sejak anakan atau masih piyik juga bisa menjadikan suara burung Kenari bertambah bagus. Walaupun, hasilnya tak bisa didapat secara langsung, melainkan secara bertahap, mulai dari ngeriwik, gacor, ngerol panjang, dan juga tembus isian.
Oleh karena itulah, perlu dipahami bersama-sama bahwa perawatan burung Kenari yang sudah dewasa itu kemungkinan hasilnya tak bisa sebagus perawatan burung Kenari yang masih anakan (usia 0-4 bulan).
Karena, burung Kenari dewasa terkadang sudah memiliki karakter suara sendiri, sehingga ketika kenari dilatih untuk mendongkrak volume suara, biasanya cukup sulit.
Berbeda dengan burung Kenari anakan atau piyik, kenari anakan bisa dilatih menambah volume suara dengan sangat mudah. Bahkan, Kenari muda itu dikenal paling gampang merekam suara-suara masteran dan langsung diterapkan kedalam suara kicauannya.
Itulah tadi, sedikit penjelasan mengenai suara burung Kenari, nah sekarang mari kita langsung saja ke topik pembahasan, yakni cara meningkatkan volume suara burung Kenari menjadi keras.
Cara Menambah Volume Kenari Menjadii Lebih Keras
1. Latihan di kandang umbaranMengapa harus melatih burung Kenari di kandang umbaran?? Burung Kenari harus mempunyai fisik yang sangat kuat agar bisa mengeluarkan suara yang cukup keras. Oleh sebab itulah, latihan di kandang umbaran ini merupakan pilihan yang sangat tepat. Latihan fisik burung Kenari di kandang umbaran bisa dilakukan sebanyak tiga kali seminggu.
2. Menstabilkan birahi burung kenari
Untuk informasi saja, birahi burung Kenari jadi faktor terpenting dalam meningkatkan suara volume Kenari. Saat birahi, burung Kenari rendah, biasanya burung Kenari jarang berkicau atau bersuara, sehingga suaranya tidak begitu keras.
Tapi, saat birahi Kenari sedang tinggi suaranya akan menjadi labil. Oleh karena itulah, jalan satu-satunya yaitu menstabilkan birahi burung Kenari. Untuk menstabilkan ataupun menurunkan birahi burung Kenari, sebaiknya Anda bisa memandikan Kenari secara rutin dan juga melatihnya di kandang umbaran.
Bila Anda ingin menaikkan birahi burung Kenari, Anda bisa memberikan biji fumayin secara berkala. Biji fumayin ini tidak boleh diberikan pada burung terlalu sering dan dalam jangka waktu yang panjang sebab bisa membuat burung ketagihan dan bisa membuat bulu menjadi kusam.
3. Menambah durasi penjemuran
Jika selama ini Anda menjemur burung Kenari hanya selama 1 jam saja, maka cobalah ditambahkan durasinya menjadi 2 jam saja. Penjemuran dan juga pemandian merupakan tips perawatan yang baik untuk memicu suara burung Kenari menjadi semakin keras dan gacor.
4. Memberi pakan bernutrisi
Pakan bernutrisi burung Kenari bisa didapat dari berbagai macam jenis makhluk hidup, dan salah satunya adalah kroto. Kandungan protein dan juga vitamin dalam kroto itu sangat bagus sekali untuk burung Kenari.
Hasil penelitian yang telah dilakukan oleh Departemen Kesehatan Thailand, menunjukkan bahwa 100gram kroto itu mengandung banyak nutrisi, diantaranya 493 kcal kalori, kadar air 22 persen, protein 24.1 g (ingat dihitung dari bahan basah, jika ingin tahu kadar bahan kering koreksi dengan kadar air), lemak 42.2 g, karbohidrat 4.3 g, fiber 4.6 g, abu 2.8, kalsium 40 mg, fosfor 230 mg, besi 10.4 mg, vit A, 710 IU, B1 0.22 mg, B2 1.13 mg, dan niacin 5.7 mg.
5. Memberi daun mengkudu muda
Daun mengkudu memiliki banyak sekali manfaat, yang terutama untuk kesehatan manusia dan juga burung. Intinya, daun mengkudu muda bisa menyembuhkan serak, meningkatkan volume suara, menjadikan burung kicau cepat gacor, mengatasi suara burung ngeriwik supaya cepat ngeplong, dan juga membuat burung lebih rajin berkicau.
6. Memberi daun gingseng
Daun gingseng jauh lebih bagus jika diberikan pada saat si burung masih piyik atau anakan. Pemberian daun gingseng ini bisa dilakukan secara langsung sebagai pengganti pakan sayuran. Jadi, Anda bisa menggantung daun gingseng tersebut di sangkar atau bisa juga meniru cara pemberian daun mengkudu.
Manfaat daun gingseng untuk kenari cukup banyak, antara lain ialah :
- Daun gingseng sendiri bisa membuat tubuh burung Kenari jadi lebih hangat dan juga meningkatkan volume suara Kenari.
- Daun gingseng bisa menstabilkan birahi dan meningkatkan birahi burung Kenari.
- Daun gingseng bisa menjaga kesehatan si burung dan juga menyembuhkan burung Kenari lebih cepat.
- Daun Ginseng bisa membuat Kenari kerja ngedur di lapangan dan tenaga yang lebih, sehingga burung tersebut bisa tampil maksimal di lapangan.
- Daun ginseng mampu meningkatkan daya tahan tubuh pada burung Kenari sehingga burung tersebut tidak mudah sakit.
- Daun gingseng bisa membuat Kenari jadi lebih lincah dan bahkan lebih rajin makan.
7. Memberikan telur puyuh
Selain daun-daunan, ternyata telur puyuh juga bisa menambah volume suara pada Kenari. Apa sajakah manfaat telur puyuh untuk Kenari?
Telur puyuh bisa membuat Kenari gacor, sehat, menambah volume suara, dan bahkan mampu meningkatkan stamina. Tapi, Anda harus berhati-hati juga karena telur puyuh bisa menjadikan burung Kenari gemuk. Maka dari itulah, berikan telur puyuh dengan secara berkala, misalnya saja tiga kali dalam seminggu.
Pemberian telur puyuh sendiri bisa dilakukan dalam keadaan yang sudah matang dan disajikan secara langsung dengan cara dibelah menjadi dua. Tetapi ingat, kalau sudah sore, maka sebaiknya telur puyuh dibuang supaya tidak menimbulkan bau yang tak sedap dan juga tidak mendatangkan berbagai macam jenis penyakit.
Baca artikel sebelumnya : Unik, Begini Cara Menghilangkan Kutu pada Burung Kenari Pakai Sabun Cuci Piring
Itulah informasi lengkap dari Media Burung Indramayu terkait cara perawatan sederhana pada burung kenari yang mungkin sangat bermanfaat membantu para pecinta burung kenari pemula. Terima kasih banyak...
Sumber : burungnya.com
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah menyimak artikelnya, silahkan berikan komentar anda terkait ini...